Indra Penciuman Hilang? Coba Atasi dengan 6 Obat Anosmia Alami Ini

By Presi, Senin, 5 Juli 2021 | 08:00 WIB
(Ilustrasi) Indra Penciuman Hilang? Coba Atasi dengan 6 Obat Anosmia Alami Ini (freepik)

NOVA.id - Salah satu gejala yang dirasakan oleh orang yang terpapar covid-19 adalah anosmia.

Anosmia merupakan kondisi saat hidung tidak bisa mencium bau atau indra penciuman tak peka.

Dikutip dari Kompas.com, untuk anosmia Covid-19, kondisi hidung tidak bisa mencium bau bisa berlangsung dalam hitungan hari sampai berbulan-bulan lamanya.

Bagi Sahabat NOVA yang kini tengah mengalaminya, berikut ini tersedia 6 obat alami yang bisa mengatasi anosmia.

Baca Juga: PPKM Darurat, Sejumlah Daerah Cegah Lonjakan Kasus dan Perketat Vaksinasi Covid-19

1. Latihan mencium bau

Obat anosmia alami yang bisa kita andalkan adalah dengan latihan mencium bau,

Gunakan empat jenis benda yang memiliki aroma kuat di rumah.

Kita bisa memanfaatkan minyak asiri atau minyak esensial agar lebih praktis.

Caranya, cukup konsentrasi dan hirup atau baui empat macam aroma berbeda, masing-masing selama 20 detik.

Lakukan cara itu tiga kali sehari. Dan, biasanya dalam enam minggu, anosmia bisa sembuh.

Pastikan, latihan menggunakan aroma yang sama setiap hari agar latihan bisa efektif.

Baca Juga: Indonesia Terima Bantuan 998.400 Dosis AstraZeneca dari Jepang, Menkes Ucapkan Terima Kasih

2. Minyak jarak

Kandungan asam risinoleat pada minyak jarak bisa membantu kita melawan infeksi, mengurangi pembengkakan, dan peradangan di saluran hidung.

Minyak jarak juga kerap digunakan untuk mengatsi anosmia karena alergi atau pilek.

Caranya, hangatkan minyak jarak, tetapi jangan sampai panas atau mendidih.

Teteskan sedikit minyak jarak di kedua tepi lubang hidung saat bangun tidur dan sebelum tidur.

Baca Juga: Deretan Makanan Ini Bisa Kurangi Efek Samping Setelah Vaksin Covid-19

3. Jahe

Aroma kuat pada jahe disebabkan oleh kandungan gingerol yang biasanya bisa membantu mengatasi hidung yang tak bisa mencium bau.

Selain itu, minum seduhan jahe untuk membantu meredakan peradangan, sekaligus mengatasi hidung tersumbat yang terkadang bisa menyebabkan anosmia.

Caranya, kupas jahe dan sedikit geprek. Kemudian seduh dengan air panas selama 15 menit.

Baca Juga: Obat Alami untuk Mengatasi Meriang, Dari Minum Air Putih Hingga Konsumsi Jahe

4. Daun mint

Kandungan zat antimikroba dan antiperadangan dalam daun mnit bisa membantu mengatasi hidung tersumbat penyebab hidung tidak bisa mencium bau.

Seperti jahe, kita bisa menggunakan daun mint untuk latihan bau, bersama tiga jenis aroma berbeda lainnya.

Kita juga bisa membuat seduhan daun mint, caranya dengan merebus 10-25 daun mint dalam secangkir air.

Setelah disaring, tambahkan satu sendok madu.

Baca Juga: Dari Lavender hingga Mint, Ini 6 Tanaman Ini Dianggap Ampuh Usir Nyamuk di Rumah

5. Lemon

Obat anosmia alami bisa kita dapatkan dari jeruk lemon karena adanya kandungan vitamin C, antioksidan, dan zat antimikroba.

Lemon bisa digunakan untuk latihan bau bersama tiga jenis aroma lainnya.

Kita juga bisa meminum perasan lemon yang dicampur segelas air hangat dan satu sendok teh madu.

Meminumnya dua kali sehari bisa meredakan tenggorokan dan mengobati anosmia.

 

Baca Juga: Bahan-Bahan Alami yang Bisa Jadi Obat Anosmia, Salah Satunya Lemon

 

6. Bawang putih

Asam risinoleat pada bawang putih bersifat antiperadangan dan antibakteri yang potensial digunakan sebagai obat anosmia alami.

Cara menggunakannya pun mudah. Kita cukup menggeprek 4-5 siung bawang putih.

Kemudian tambahkan secangkir air mendidih dan rebus selama dua menit.

Kita disarankan untuk meminumnya saat masih hangat dua kali sehari.

Baca Juga: Waspada Perawatan Menggunakan Bawang Putih, Bisa Bikin Kulit Terbakar

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)