NOVA.id - Air fryer belakangan jadi tren memasak yang dinilai lebih aman untuk kesehatan.
Pasalnya, menggoreng makanan dengan air fryer tidak lagi menggunakan minyak goreng yang selama ini berpengaruh pada kolesterol.
Namun, di balik klaim tersebut, menggoreng makanan menggunakan air fryer punya bahaya untuk kesehatan:
Baca Juga: Siklus Menstruasi Perempuan Pendek, Apakah Sebuah Tanda Bahaya?
1. Tidak menjamin selalu lebih sehat
Perlu diingat bahwa gorengan tetaplah gorengan yang akan selalu menimbulkan efek untuk kesehatan.
Penelitian mengenai efek samping menggoreng dengan air fryer masih terbatas, namun para ahli umumnya tetap merekomendasikan untuk membatasi konsumsi makanan yang digoreng.]
Hanya karena menggunakan air fryer, tidak lantas makanan yang diproses lebih menyehatkan dari makanan lainnya.
Baca Juga: Minum Kopi Saat Perut Kosong, Apakah Bisa Timbulkan Bahaya?