Mulai dari media sosial hingga media massa yang mengulas streetwear, serta mengamati tren yang ada.
Termasuk dari gaya orang-orang di sekeliling kita, selebritas, key opinion leader (KOL), hingga komunitas.
Bagi Sahabat NOVA yang berminat mulai berinvestasi lewat sneaker, Jejouw punya beberapa cara yang bisa diaplikasikan untuk memprediksi sneaker mana yang cocok menjadi investasi.
Baca Juga: Ingin Punya Investasi Lewat Tas Branded? Begini Cara Merawat Barang Ini agar Tetap Mahal!
1. Tren dan hype
Cobalah untuk lebih peka mengamati tren di sekitar dan dunia. Biasanya, produk yang banyak menjadi perbincangan memiliki potensi besar untuk menjadi barang investasi.
"Yang sering kita dengar orang omongin, kayak Jordan, Yeezy, biasanya namanya sudah besar. Itu ada potensi untuk invest," tutur dia.
Baca Juga: Cuci Kering Jadi Solusi Terbaik untuk Buat Tas Branded Tetap Laku Dijual!