Seiring berjalannya waktu, Michelle pun menikah dan kebetulan suaminya tinggal di Yogyakarta, sehingga dia pun mengikutinya.
Lalu, dia membuka cabang Toko Jelita Cosmetic di Yogyakarta tahun 2018 di Jalan Kaliurang KM 5 CT III, Sleman, Yogyakarta.
Strategi keberhasilan toko di Surabaya juga dia terapkan di Yogyakarta.
Bisa ditebak, perkembangan toko di sini juga maju, sehingga bisa mempekerjakan 12 karyawan tetap dan puluhan pegawai freelance.
Baca Juga: Kisah Febriana Intan, Mitra Kurir Perempuan Lazada Satu-satunya
Michelle mengklaim banyak keunggulan yang dimiliki oleh Jelita Cosmetic, meski persaingan di bisnis ini ketat dan kosumen online cenderung tidak loyal.
“Saya menggaransi produk-produk yang dijual Jelita Cosmetic baik di Surabaya, Yogyakarta, dan online adalah 100 asli dan berizin BPOM,” dia menegaskan.
Daya tarik lain adalah harga produk-produk yang dipasarkan Jelita Cosmetic di bawah pasaran.
Sebab, toko ini memiliki gudang memadai untuk menyimpan sekitar 10 ribu SKU produk dari ratusan brand impor dan lokal.
Baca Juga: Mengenal Faye Simanjuntak, Pendiri Rumah Faye yang Masuk Forbes