Ada Bahaya Kesehatan untuk Orang Kesepian, Ini 7 Cara Mengatasinya

By Presi, Kamis, 11 November 2021 | 11:32 WIB
Konsultasi Psikologi: Saya Cantik, Pintar, tapi Lajang dan Kesepian (iStock)

NOVA.id - Saat ini, mungkin kita yang sedang merasa kesepian.

Ya, kita bisa merasa kesepian, meski sedang berada di tengah banyak orang.

Itu terjadi karena kesepian disebabkan oleh banyak hal, tidak semata-mata karena merasa sendiri saja. Sebenarnya apa sih itu kesepian?

Baca Juga: Sekarang Hidup Berkecukupan, Sheila Marcia Malah Merasa Kesepian

Mengutip dari Very Well Mind, kesepian merupakan suatu kondisi di mana seseorang merasa kosong, sendirian, dan tidak diinginkan.

Orang yang kesepian sering mendambakan kontak manusia, tetapi pikiran mereka membuatnya lebih sulit untuk menjalin hubungan dengan orang lain.

Para peneliti menyarankan bahwa kesepian dikaitkan dengan isolasi sosial, keterampilan sosial yang buruk, introversi, dan depresi.

Baca Juga: Merasa Kesepian di Tengah Keramaian? Ternyata Ini 5 Penyebabnya