2. Pilih model yang timeless
Ketika mengunjungi toko atau berbelanja daring tak jarang kita terpikat dengan baju-baju yang menggemaskan.
Namun terkadang beberapa model pakaian hanya bisa dikenakan di waktu-waktu tertentu saja.
Seperti tutu dress yang cenderung hanya bisa dipakai saat pesta dan vest anak yang juga tidak akan terpakai sering, juga bisa membuat anak berkeringat, jenis-jenis pakaian ini tidak perlu dibeli banyak-banyak karena akan jarang dipakai.
Dengan menerapkan prinsip memilih pakaian dengan model yang timeless ini, kita tidak perlu membeli pakaian terus-menerus.
Baca Juga: Kenes, Produk Lokal Go Internasional
3. Walaupun promonya menarik, coba cek lemari kembali!
Sudah menjadi rahasia umum bahwa potongan harga menjadi iming-iming untuk kita berbelanja.
Nah, walaupun diskon yang ditawarkan membuat kita tergiur ada baiknya kita mengecek kembali lemari anak terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli.
Terkadang ada beberapa warna atau model yang ternyata sudah pernah kita beli dan masih bisa dipakai, lo!
Baca Juga: Manisnya Bisnis Fashion Anak