Berbisnis Sejak Muda, Camille Beauty Milik Nadya Shavira Jadi Brand Masker Paling Laris

By Presi, Sabtu, 11 Desember 2021 | 09:33 WIB
Camille Beauty (Dok. Camille Beauty)

Di usia yang masih terbilang muda itu, Nadya berani untuk memulai bisnisnya sendiri.

Semua itu bermula dari keinginan Nadya mencari penghasilan sendiri. Saat itu, ia memutuskan untuk menjadi reseller dari sebuah perusahaan masker organik.

Melihat besarnya minat masyarakat akan produk perawatan wajah, terutama masker, dan pangsa pasar yang menjanjikan, Nadya kemudian mencoba untuk membuat sendiri formula masker yang cocok dengan kondisi kulitnya yang rentan berjerawat seperti umumnya kulit-kulit para remaja.

Baca Juga: Gemar Koleksi Parfum, Jessica Mila Akhirnya Punya Merek Sendiri

Dengan modal awal hanya sebesar Rp10 juta, dibantu sang ibu yang merupakan seorang apoteker, mereka meramu masker yang bisa menghidrasi kulit, menenangkan jerawat yang meradang, dan mengurangi kemerahan pada wajah.

Strawberry dan lemon pun menjadi varian pertama masker buatan Nadya dan ibunya yang lalu diberi nama Maskyourneeds.

Dalam waktu singkat, masker karya Nadya pun dicari-cari banyak orang.

Baca Juga: Tak Goyah Kala Pandemi, Ini Cara Almira Varian Jesse Terapkan Prinsip Bisnisnya