Musim Hujan Tiba, Hati-Hati 5 Kebiasaan Sepele Ini Bisa Sebabkan Flu

By Widyastuti, Senin, 20 Desember 2021 | 21:32 WIB
Ilustrasi - 5 Kebiasaan Sepele Ini Ternyata Bisa Jadi Penyebab Flu, Salah Satunya Sering Menyentuh Wajah (www.star2.com)

NOVA.id - Penyakit flu rasanya pernah dialami oleh setiap orang. 

Flu biasanya terjadi pada saat musim dingin tiba, diguyur hujan atau cuaca yang dingin bisa jadi penyebab utama kita mengalami flu.

Pergantian musim juga bisa jadi penyebab menurunnya daya tahan tubuh yang beradaptasi dengan lingkungan.

Namun bagaimana jika kita mengalami flu tanpa kenal musim?

Baca Juga: 4 Tips untuk Manjakan Diri Sendiri, Cocok untuk Para Ibu Menyusui!

Mungkin kebiasaan inilah yang menyebabkan kita sering mengalami flu.

1. Tidak cuci tangan

Cuci tangan dengan sabun dengan benar, agar kuman yang ada di tangan benar-benar hilang.

Tangan menjadi sumber penyakit, karena tangan menyentuh berbagai macam benda yang mungkin membawa kuman.

Baca Juga: Nonton Tersanjung The Series, Citra Kirana Cemburu Rezky Aditya Lakukan Adegan Ini