Bosan dengan Opor? Coba Masak Lodho Ayam Sebagai Menu Pengganti

By Ratih, Senin, 2 Mei 2022 | 10:02 WIB
Resep Ayam Kampung Lodho (Sajian Sedap)

NOVA.id - Saat Lebaran, menu opor ayam menjadi salah satu ciri khas yang tidak terlewatkan.

Namun jika Sahabat NOVA jenuh dengan menu opor ayam, bisa mencoba alternatif ini.

Lodho ayam memiliki kemiripan dengan opor ayam, hanya saja rasanya lebih pedas.

Bahan lodho (6 porsi)

1 ekor ayam, potong jadi 10 bagian

2 batang serai, ambil putihnya, memarkan

2 cm jahe, memarkan

2 lembar daun salam

2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya

10 buah cabai rawit merah utuh

1 1/2 sendok teh garam

1 sendok makan gula merah

400 ml air

400 ml santan dari 1 butir kelapa

3 sendok makan minyak untuk menumis

 Baca Juga: Resep Kue Nastar Creamy dan Kaya Cita Rasa ala Chef Devina Hermawan

 

Bumbu halus

8 butir bawang merah

4 siung bawang putih

4 butir kemiri sangrai

1 sendok teh ketumbar butiran sangrai

1/4 sendok teh jintan

5 buah cabai rawit merah

2 buah cabai merah besar

Cara membuat lodho ayam pedas

1. Panggang ayam di atas bara api. Balik sesekali hingga semua sisi kecoklatan. Sisihkan.

2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, jahe, daun salam, dan daun jeruk hingga wangi.

3. Masukkan ayam. Tambahkan cabai rawit, garam, dan gula merah. Aduk rata.

4. Tuang air. Masak sampai ayam empuk.

5. Tuang santan. Aduk sampai sampai kuah menyusut. Angkat dan sajikan bersama ketupat atau lontong.

Baca Juga: Legitnya Resep Nastar Ketupat, Bikin Lebaran Makin Lengkap dan Spesial 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)