Begini Cara Merawat Rambut Beruban agar Tetap Berkilau ala Nadya Hutagalung

By Alsabrina, Jumat, 6 Mei 2022 | 17:03 WIB
Nadya Hutagalung (dok. instagram/nadya hutagalung)

NOVA.id - Nadya Hutagalung telah menceritakan kisah rambut ubannya yang kini menjadi inspirasi bagi banyak netizen.

Ya, seperti yang kita ketahui, munculnya uban sering dianggap menakutkan karena itu seolah menjadi tanda bahwa kita sudah tua.

Sehingga, banyak orang yang ingin menghilangkan uban atau menyiasatinya dengan mengecat rambut.

Namun, Nadya Hutagalung dalam postingan instagramnya baru-baru ini mengatakan bahwa ia kini menyukai rambut ubannya dan dibiarkan tampil apa adanya.

"Rambut saya tumbuh cukup cepat, jadi jika saya sedang sibuk-sibuknya, saya harus mewarnai rambut saya setiap 2 minggu."

"Ini menghabiskan waktu, uang, dan bahan kimia tambahan yang saya pribadi lebih suka hidup tanpanya (bahan kimia tambahan)."

"Sekarang, saya merasa jauh lebih bebas! Saya menyukai rambut saya akhir-akhir ini karena terasa lebih sehat, lebih kuat, dan terus terang, jauh lebih menarik dari sebelumnya," tulis Nadya.

"Saya tampil dengan rambut abu-abu dan benar-benar menyukainya."

Ya, dibanding "menyembunyikannya" mengapa kita tidak merawat rambut uban agar sehat dan tetap berkilau?

Baca Juga: Hentikan Sekarang Juga! Ini Dampak Negatif yang Bisa Terjadi Jika Nekat Cabut Uban

Melansir dari Healthline, rambut beruban atau uban, merupakan rambut yang kehilangan pigmen pada batang rambut.

Karena kehilangan banyak pigmen, rambut putih ini memiliki tekstur yang berbeda dari rambut normal.