Dibuka! Begini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 36, Bisa Lolos!

By Alsabrina, Senin, 11 Juli 2022 | 08:30 WIB
Kartu Prakerja (Tribun Jogja)

NOVA.id - Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 36 telah dibuka. Calon peserta yang ingin mencoba ikut pelatihan Prakerja sudah bisa mendaftar di situs resmi prakerja.go.id mulai hari ini, Minggu (10/7/2022).

Pembukaan Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 36 diumumkan langsung melalui akun resmi Instagram Prakerja, @prakerja.go.id.

"Tepat pukul 12.00 WIB hari ini, pendaftaran gelombang 36 sudah dibuka loh. Langsung klik Gabung Gelombang sekarang juga!!! Yang udah klik gabung gelombang absen yuk di sini, comment 'SAYA UDAH GABUNG'!," tulis akun Prakerja, Minggu.

Kepala Komunikasi Manajamen Pelaksana Kartu Prakerja William Sudhana kepada Kompas.com mengatakan, kuota pada gelombang Kartu Prakerja 36 kali ini masih dinamis.

Oleh karena itu, bagi peserta Kartu Prakerja gelombang 35 yang sempat mendaftar tetapi tidak lolos verifikasi, bisa mengikuti kembali pada gelombang 36 ini.

"Kuota masih bergerak dinamis layaknya gelombang sebelum-sebelumnya. Kami tetap mengajak sobat-sobat yang untuk segera mengunjungi dashboard Kartu Prakerja untuk bergabung pada gelombang ini, termasuk mereka yang belum lolos di gelombang 35," kata dia.

Sementara itu, bagi calon peserta Prakerja yang belum mendaftarkan akunnya bisa mendaftar tanpa perlu menunggu pembukaan gelombang Kartu Prakerja.

"Untuk yang belum mendaftarkan akun, bisa segera juga mendaftar karena proses pendaftaran dan gabung gelombang merupakan dua hal berbeda," ujarnya.

Bagi peserta yang belum lolos pada gelombang sebelumnya, bisa mencoba login Kartu Prakerja gelombang 36. Caranya cukup login ke dasboard prakerja.go.id menggunakan email dan password akun yang sudah didaftarkan sebelumnya.

Baca Juga: Tak Perlu Stres, Ini Cara Siapkan Diri Hadapi Work From Office Lagi

Kemudian klik "Gabung Gelombang" Kartu Prakerja gelombang 36. Setelah itu tinggal menunggu pengumuman peserta yang lolos seleksi.

Cara daftar Kartu Prakerja gelombang 36