NOVA.id - Jika Sahabat NOVA bosan dengan cara memasak daging yang itu-itu saja, bisa mencoba cara membuat daging brisket ini.
Popularitas daging brisket kian menanjak dan bisa menjadi ladang bisnis yang baru.
Penasaran seperti apa cara memasak daging satu ini?
Melansir Kompas.com, ini 3 cara membuat daging brisket:
1. Marinasi daging
Daging yang akan dimarinasi harus dalam keadan kering supaya bumbu tidak terbuang bersama air yang masih menempel pada permukaan daging.
Oleskan bahan pelekat bumbu pada daging dengan menggunakan olesan saus mustard atau madu pada semua sisi daging brisket.
Selain memudahkan bumbu untuk meresap, madu atau mustard dapat menambah cita rasa daging.
Campurkan lada hitam dan garam kasar di dalam mangkuk berukuran besar, lalu lumuri ke semua sisi daging brisket.
Baca Juga: Dr Zaidul Akbar Bagikan Cara Memasak Daging yang Sehat, Ternyata Begini!
2. Persiapan
Diamkan daging yang sudah dimarinasi selama beberapa saat sebelum dimasukkan ke dalam alat barbeku.
Lakukan hal ini sembari menunggu temperatur alat mencapai suhu 100 hingga 150 derajat celsius.
Setelah alat mencapai suhu yang diinginkan, masukkan daging yang sudah dimarinasi.
Jangan lupa, bungkus daging dengan aluminium foil terlebih dahulu.
Aluminium foil dapat berfungsi untuk menampung kaldu daging saat pengasapan agar tidak terbuang.
Daging yang dibalut dengan alumnium foil teksturnya menjadi lembut dan lembab karena masih ada cairan yang menyelimuti daging.
3. Proses pengasapan daging
Hal terpenting dalam pengasapan yaitu menjaga suhu alat tetap stabil supaya daging bisa matang sempurna dan tidak hangus.
Setelah diasapkan selama lebih kurang 12 jam, sebaiknya istirahatkan daging di dalam alat terlebih dahulu sebelum diangkat.
Ini untuk melunakkan daging yang mengeras selama proses pengasapan.
Baca Juga: Tanpa Panci Presto, Ini Cara Memasak Daging agar Empuk Sempurna
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)