Anak-anak suka dengan makanan yang eye catching. Bentuk yang menarik lebih mereka sukai karena tidak membosankan. Makanan aman dan sehat untuk anak-anak tidak selalu membosankan lho Bunda. Salah satunya burger.
Warna warni burger berasal dari bahan-bahan sehat yang digunakan seperti sayuran hijau, tomat, dan keju. Dengan mengikuti cooking class, anak bisa belajar bagaimana menyiapkan makanan sehat. Pertama, anak akan diminta mencuci tangan dan selalu menjaga kebersihan saat menyiapkan makanan agar terhindar dari bakteri jahat yang bisa menyebabkan penyakit.
Anak juga bisa mengetahui pola makan dengan gizi seimbang karena ada kandungan karbohidrat dari roti, protein dari daging, lemak, serta vitamin dan mineral.
Pada acara Amazy cooking class pembuatan burger, anak-anak akan belajar mengetahui bahan-bahan menghias burger. Bahan sayuran yang digunakan sudah dicuci bersih, selanjutnya akan mereka mengoleskan margarin secukupnya ke dalam roti.
Dengan arahan tim Amazy, anak-anak kemudian diajak melihat proses mematangkan roti dan daging. Setelah roti dan daging matang, tahap selanjutnya adalah memasukkan bahan-bahan lain ke dalam roti atau menyusun burger.
Baca Juga: Empat Tips Jitu agar Budget Bahan Pokok Dapur Tak Membengkak
Tahap inilah yang akan memacu kreatifitas anak karena bisa berkreasi menyusun burger sesuai keinginan mereka. Setelah semua tahapan selesai, waktunya si Kecil mencicipi burger buatan sendiri. Hal ini akan menjadi kenangan yang sangat berkesan dan memberi kepuasan untuk anak-anak karena bisa menikmati masakannya sendiri.
Amazy Cooking Class sendiri akan berlangsung pada 1 Oktober 2022, dimulai pukul 10.00 WIB sampai selesai. Acara bertempat di Amazy Familiy Resto Jalan Duren Tiga No. 46 Jakarta Selatan.
Cukup merogoh kocek Rp35.000 per anak, Sahabat NOVA bisa memperoleh paket yang lengkap dengan games berhadiah, bahan-bahan untuk cooking class, serta produk cooking class. Nantinya, anak-anak juga akan diberikan sertifikat, lho.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)