NOVA.id - Profil Abdul Hamid sosok Pak Ogah dalam film serial televisi anak-anak 'Si Unyil' yang meninggal dunia Rabu (28/12/22).
Kabar meninggalnya Abdul Hamid alias Pak Ogah dikonfirmasi langsung oleh sang istri, Yuyun Widayanti.
"Iya betul, ini masih di kamar jenazah. Tadi meninggalnya jam 19.30 WIB," kata Yuyun saat dihubungi via telepon.
Kondisi kesehatan Pak Ogah memang terus menurun dalam beberapa bulan terakhir.
Pak Ogah hanya bisa terbaring di kasur dan sudah kehilangan semangat hidupnya.
Pak Ogah bahkan sudah sering mengungkapkan keinginannya untuk mati kepada Yuyun.
"Kalau mau ke rumah sakit, nolak terus, sudah enggak mau, 'mau mati, tuh lihat', maksudnya badannya sudah habis," ujar Yuyun Widayanti dalam wawancara terakhirnya.
Diketahui sudah empat tahun belakangan ini Pak Ogah bolak-balik ke rumah sakit karena mengalami penyumbatan darah di otak.
Hal tersebut membuatnya mengalami kesulitan berbicara. Bahkan, belakangan ini Pak Ogah menjalani perawatan di rumah sakit akibat penyakit stroke.
Baca Juga: Kenang Pak Raden, Ayodi Gelar Agenda Membaca Dongengnya
Pak Ogah sempat dirawat di rumah sakit Kartika Husada selama 18 hari sebelum akhirnya diizinkan rawat jalan.
Pengisi suara Pak Ogah di serial Si Unyil ini sebelumnya hanya bisa terbaring lemah karena penyakit penyumbatan darah yang dideritanya.
Penyakit ini juga membuat Pak Ogah sulit untuk berbicara. Kondisi ini diungkap oleh istri Abdul Hamid, yaitu Yuyun Widayanti.
Yuyun mengatakan Pak Ogah sudah mengalami penyumbatan darah di otak selama tiga bulan.
Abdul Hamid mulai menunjukkan gejala aneh saat dia mengatakan ponselnya rusak dan langsung melemparnya.
Lantas siapa Abdul Hamid, pengisi suara Pak Ogah di serial Si Unyil ini? Berikut profilnya!
Profil Pak Ogah
Abdul Hamid atau lebih dikenal sebagai Pak Ogah. Abdul Hamid merupakan pengisi suara Pak Ogah dalam serial Si Unyil.
Baca Juga: Alami Pendarahan Otak, Indra Bekti Sempat Mengeluh Pusing dan Tak Enak Badan
Abdul Hamid lahir pada 3 Desember 1948.
Karakter Pak Ogah sangat melekat pada dirinya.
Bahkan hingga di tahun 2021, dia lebih dikenal sebagai Pak Ogah dibanding Abdul Hamid.
Perjalanan Karier
Nama Pak Ogah tidak bisa dilepaskan dari serial Si Unyil.
Serial Si Unyil merupakan serial televisi Indonesia produksi PPFN.
Tayangan ini mengudara sejak 5 April 1981 di TVRI.
Si Unyil sempat berhenti tayang, lalu muncul lagi di RCTI dan TRANS7.
Sejak awal hingga 2021, karakter Pak Ogah diperankan oleh Abdul Hamid.
Baca Juga: Marcella Zalianty Ungkap Kondisi Terkini Putranya yang Mengidap Penyakit Tumor Otak
Pemeran Pak Ogah tidak pernah diganti meskipun serial Si Unyil penayangannya berganti stasiun televisi.
Pak Ogah memiliki jargon terkenal yaitu "Ogah, Ah", "Cepek dulu dong", dan "Gopek dulu dong".
Karakter Pak Ogah sudah sangat melekat pada diri Abdul Hamid.
Bahkan penampilannya yang kepala plontos juga mirip dengan Pak Ogah.
Abdul menolak ke rumah sakit karena tidak punya uang dan BPJS-nya juga mati.
Derita Penyumbatan Otak
Pak Ogah hanya menjalani pengobatan alternatif di rumah.
Abdul hanya meminta dicarikan obat supaya suaranya bisa kembali pulih, karena itulah ladangnya mencari nafkah, yaitu sebagai dubber atau pengisi suara.
Tapi, karena suaranya tidak kunjung pulih dan pemasukan juga tidak ada, membuat Abdul semakin stres.
Baca Juga: Mengenal Penyebab, Jenis, dan Gejala Kista Otak Seperti yang Diidap Sarwendah
Penyumbatan darah di otak itu membuat Pak Ogah sering demam.
Jika sudah begitu, maka kondisinya akan memburuk dan suaranya tidak keluar.
Hal itu membuat Abdul semakin sulit diajak berkomunikasi.
"Sekarang kondisinya susah diajak komunikasi. Setiap ditanya apa pasti jawabannya ngawur, kayak nggak nyambung," kata Yuyun.
Pak Ogah juga sulit fokus saat berjalan dan kepalanya sering terantuk.
Penyakitnya ini pun membuat Pak Ogah menjadi stress dan suka marah-marah sendiri seakan tak terima dengan penyakit yang membuat dirinya sulit mencari nafkah.
Keluarga Pak Raden kirim Bantuan
Melansir Tribunnews, Bantuan yang diberikan keluarga Pak Raden terhadap suaminya, Pak Ogah diungkap oleh Yuyun Widiyawati.
"Alhamdulilah dapat bantuan dari kakak almarhum Pak Raden," ujar Yuyun.
Baca Juga: Mengenal Fomepizole, Obat untuk Selamatkan Nyawa Pasien Gagal Ginjal Akut
Dia menyebut keluarga Pak Raden baru saja mengirimkan uang sebesar Rp 5 juta. Uang itu rencananya akan dipakai untuk pengobatan Pak Ogah.
"Barusan dikirimin uang Rp 5 juta, alhamdulilah bisa buat bantu pengobatan Pak Ogah," tutur Yuyun.
Selain itu, Yuyun juga mengatakan kalau para penggemar Pak Ogah juga mengirimkan bantuan. Mereka bahkan sampai melakukan penggalangan dana.
"Sebelumnya juga ada orang-orang yang bikin galang dana untuk Pak Ogah," ujanya.
Hal tersebut membuatnya sangat senang.
Bahwa masih banyak orang yang peduli terhadap pemilik nama asli Abdul Hamid itu membuatnya tak menyangka.
"Saya merasa beruntung banyak yang bantu suami saat kondisi seperti ini," ungkap Yuyun.
Sekedar informasi, Pak Ogah sempat dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan.
Namun, lantaran tak punya biaya untuk pengobatan, Pak Ogah menolak dan meminta pulang.
Baca Juga: 8 Gejala Gagal Ginjal pada Anak yang Perlu Diwaspadai, Hati-Hati Jika Ada Tubuh yang Bengkak
Tak ada Rekan Artis yang Jenguk
Dalam kondisi seperti ini, Pak Ogah sempat mengaku ingin kembali bekerja dan berkumpul dengan rekan-rekan artis.
Sayangnya sampai saat ini, belum ada satu pun rekan artis yang datang untuk menjenguknya.
Tak ingin berpikiran buruk, Pak Ogah menduga jika teman-temannya itu sibuk dengan pekerjaannya masing-masing.
"Belum ada (rekan-rekan artis yang jenguk), baru temen-temen biasa aja, mungkin pada sibuk, (Temen-temen 'Si Unyil') nggak ada, nggak ada (yang jenguk)," kata Pak Ogah dengan nada sedikit melantur
Diketahui, selama sakit Pak Ogah hanya mau makan 3 jenis menu saja. Selain itu, ia akan mengamuk jika tak dituruti.
"Selama 2 bulan makannya melon, lapis legit sama bebek, selain itu dia sembur, kadang dilempar," ucap Yuyun.
"Dia maunya berobat tapi maunya langsung sembuh, untuk ke dokter dia nggak bisa (sembuh), dia langsung ngamuk. Susah banget deh."
Siapa Pak Ogah?
Baca Juga: Bisa Jadi Bahaya, Hindari 4 Kesalahan Saat Buang Air Kecil Ini!
Ia dikenal sebagai seorang tunakarya yang kepalanya gundul dan kerjanya sehari-hari adalah duduk di pos ronda dan meminta uang dari orang-orang yang lewat.
Dua kalimat Pak Ogah yang paling terkenal adalah, "Ogah, aah" dan "Cepek dulu dong." Ogah adalah bahasa sehari-hari untuk mengatakan "tidak", biasanya karena kemalasan.
Misalnya apabila seseorang diajak temannya untuk pergi ke suatu tempat, tetapi ia ingin tinggal di rumah, ia dapat berkata, "Ogah, aah."
Perlu diperhatikan bahwa kata "ogah" ini memiliki konotasi kurang sopan bila digunakan kepada orang yang lebih tua atau lebih tinggi status sosialnya.
"Cepek" sebenarnya berarti seratus, diserap dari dialek Hokkian dan dalam hal ini adalah satu keping uang logam seratus Rupiah.
Pak Ogah dalam film seri biasanya hanya mengijinkan orang lewat di depan pos rondanya bila mereka memberinya seratus rupiah atau cepek terlebih dahulu.
Karena ketenaran seri Si Unyil, kata Pak Ogah kemudian memasuki wahana populer dan menjadi istilah umum untuk menyebut semua tunakarya yang lebih senang bermalas-malasan atau melakukan pekerjaan ringan.
Misalnya di perempatan jalan yang sibuk, sering kali karena satu alasan atau yang lain tidak ada petugas polisi yang mengatur lalu-lintas, seseorang yang bukan petugas polisi namun kemudian mengatur arus kendaraan dan meminta uang sebagai imbalan sering disebut "Pak Ogah".
Sosok Asli Pak Ogah
Baca Juga: Selain Ganggu Kehidupan Sehari-hari, Depresi Juga Bisa Sebabkan Masalah Otak
Abdul Hamid memerankan karakter Pak Ogah dalam film boneka si Unyil.
Wajah Boneka Pak Ogah dibuat mirip dengan Abdul Hamid.
Abdul Hamid ini diketahui sahabat dekat dengan Pak Raden.
Pak Raden meninggal dunia pada tahun 2015 lalu membuat Pak Ogah sedih kehilangan sosok sahabat yang disayanginya.
Kini, Abdul Hamid meninggal dunia di usia 74 tahun.
Ia mengembuskan napas terakhirnya pada Rabu (28/12/2022) sekitar pukul 19.30 WIB.
Diberitakan Kompas.com, kabar kepergian Pak Ogah disampaikan langsung oleh istrinya, Yuyun Widayanti.
Yuyun mengatakan, Pak Ogah harus berjuang melawan sakitnya selama empat tahun terakhir sebelum meninggal dunia.
Selain penyumbatan darah pada otak, Pak Ogah juga mengidap penyakit maag, darah tinggi, dan terdeteksi batu ginjal.
Sang suami juga sempat menjalani perawatan di RS Kartika Husada selama 18 hari.
Namun, ia tidak mau makan bahkan enggan untuk kontrol. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Profil Abdul Hamid Sosok Pak Ogah Serial 'Si Unyil', Tak Mampu Bayar Biaya RS Sebelum Meninggal