Konsultasi Psikologi: Lagi, Aku Lihat Ayah Bermesraan Masuk Apartemen

By Made Mardiani Kardha, Kamis, 9 Februari 2023 | 12:05 WIB
Konsultasi Psikologi: Lagi, Aku Lihat Ayah Bermesraan Masuk Apartemen ()

Dan saya tiga atau empat kali melihat ayah bersama orang yang sama. Ke gedung yang sama dan dengan kemesraan yang sama.

Bu, setiap saya pulang sekolah atau kerja kelompok, melihat ibu di rumah ngobrol dengan mbak asisten, saya jadi merasa sangat bersalah. Kalau saya cerita apa yang saya lihat, ibu pasti sedih, kan, ya? 

Baca Juga: Konsultasi Psikologi: Suami Cacat, kok, Istri Malah Keluyuran

Dan sekarang saya baru ingat, ketika belum melihat ayah di gedung itu, saya tak sengaja mendengar ibu menegur ayah karena sering WA pribadi dengan satu karyawan kantornya. 

Tapi balasan ayah saat itu adalah, kasihan anak itu, hidupnya berat, tidak seperti ibu yang anak orang kaya dan bisa punya usaha sendiri.

Kalau sekarang saya pikir-pikir, artinya sudah selama itu, kan, ayah saya mengkhianati ibu?

Bu Rieny, apa yang sebaiknya saya lakukan? Diam terus dan ikut mengkhianati ibu, atau menegur ayah dengan risiko dimarahi?

Bila saya masih terus menunda untuk bicara dengan ibu, apakah ini namanya saya mengkhianati ibu saya? Padahal sesungguhnya saya sedang memikirkan dampaknya ke ibu. Bagaimana bila ibu lalu marah dan tak mau melanjutkan perkawinan? 

Kalau perempuan itu didamprat di kantor, kasihan juga, kan, bapak jadi malu.

Kalau saya menegur perempuan itu, lebih ngeri lagi saya membayangkannya. Ayah pasti berpihak pada pelakor itu.

Lalu kalau dia dipecat, bagaimana pula dia menafkahi anak-anaknya, kalau suaminya memang brengsek?

Saya sudah lelah, Bu,…