3 Cara Menghilangkan Noda Kuning di Casing HP, Kinclong Seperti Baru!

By Presi, Rabu, 8 Maret 2023 | 14:05 WIB
Cara menghilangkan noda kuning di casing HP menguning bisa pakai baking soda. (Presi/NOVA)

NOVA.id - Seiring berjalannya waktu, casing HP bening lama-lama bisa menguning dan tak enak dipandang.

Biasanya, jika casing HP sudah menguning, banyak yang memilih untuk membuangnya dan membeli case yang baru.

Padahal, alih-alih dibuang, lebih baik kita membersihkan casing HP menguning tersebut agar terlihat seperti baru.

Nah, berikut ini ada beberapa cara menghilangkan noda kuning di casing HP sehingga bisa kembali kinclong, seperti yang dilansir dari berbagai sumber.

1. Cara menghilangkan noda kuning di casing HP dengan baking soda dan cuka

Sahabat NOVA hanya membutuhkan baking soda dan cuka saja untuk membersihkan casing HP yang menguning.

Diketahui, baking soda bersifat abrasif sehingga bisa melarutkan kotoran ataupun lemak.

Sedangkan cuka putih yang asam dapat memecah penumpukan kotoran dan mendisinfeksi permukaan casing HP.

Cara menghilangkan noda kuning di HP terbilang cukup mudah dilakukan.

Pertama, letakkan casing HP ke dalam mangkuk.

Letakkan pemberat di atas casing HP agar tidak mengambang saat direndam cairan.

Baca Juga: Cara Membersihkan Casing HP dengan Mudah, Gunakan Bahan Ini!