Silsilah Keluarga Rania Yamin, Putri Solo Sekaligus Cicit Pahlawan Nasional yang Fashionable

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Jumat, 28 Juli 2023 | 13:02 WIB
Rania Yamin dan Gusti Bhre (dok. Instagram Rania Yamin)

NOVA.id - Nama Rania Maheswari Yamin tengah jadi sorotan di media sosial.

Dara keturunan Pahlawan Nasional Muhammad Yamin sekaligus putri dari Keraton Mangkunegaran Solo ini sedang tersohor menjadi selebgram dan seleb TikTok.

Kegemarannya membuat konten di media sosial soal berkain menjadi inspirasi banyak remaja.

Rania juga kerap memperlihatkan sisi lain dari kehidupan Pura Mangkunegaran di Solo yang tidak banyak diketahui khalayak sebelumnya.

Melansir dari TikTok Rania Maheswari Yamin, Rania sempat mengisahkan silsilah keluarganya yang begitu kompleks.

Seperti apa dan siapa sosok perempuan yang pernah dikabarkan dekat dengan Jefri Nichol ini?

Dalam akunnya, Rania menjawab pertanyaan netizen mengenai siapa sosok dirinya beserta silsilah keluarganya sekaligus mengungkapkan tujuannya aktif di media sosial untuk memperkenalkan kembali Pura Mangkunegaran. 

"Mari bahas silsilah sebelumnya untuk yang mengucap 'tapi aku nggak tahu mbak kamu siapa?'

Loh ya nggak apa-apa banget.

Justru tujuan aku aktif di media sosial itu ya untuk memperkenalkan kembali Pura Mangkunegaran.

Makin ramai pengunjung, makin meningkat pula wawasan orang terhadap sejarah kerajaan Mataram.

Anggap aja aku lagi mendongeng ya.

Baca Juga: Dijalani Artis Lulu Tobing, Apa Itu Slow Living yang Lagi Tren?

Pertama-tama Muhammad Yamin, bapak soneta dalam kesastraan Indonesia modern, tokoh penting dalam perumusan Pancasila, dan beliau lah yang menulis ikrar sumpah pemuda diumur 25 tahun.

Lahir di Sawahlunto Sumatera Barat, oleh karena itu ya aku empat puluh persen Minang lah ya.

Lanjut, Pak Yamin menikah dengan Raden Ajeng Siti Sundari, putri seorang bangsawan dari Kadilangu, Demak, Jawa Tengah.

Yamin memanggil istrinya dengan Raina, dan Sundari memanggil Yamin dengan Yayah.

Itulah kenapa Pak Roy alias bapakku kupanggil yayah.

Lanjut, keduanya dikaruniai anak bernama Rahadian Yamin.

Betul anaknya hanya satu.

Kalau Muhammad Yamin memperkenalkan imaji ke Indonesia dalam perjuangan bangsa dan bahasa, Rahadian justru mempelopori imaji tentang dunia mode Indonesia, pelopor bahan tekstil dalam negeri juga.

Awalnya pengen ngikutin jejak ayahnya terjun ke politik makannya kuliah di Universitas Filipina Jurusan Ilmu Politik.

Setelah lulus Rahadian melanjutkan ke University of California, Berkeley dan mendirikan PT Raya Film di tahun 77 dan juga menjadi pemeran utama sekaligus produser film Bulu-Bulu Cendrawasih.

Lalu bagaimana Rahadian Yamin menikah dengan Gusti Raden Ayu Retno Satuti, yakni putri tertua dari Mangkunegoro ke-8?

Baca Juga: Hipnoterapi hingga Jadwal Makan, Ini 4 Metode Diet Artis Paling Sukses, Ada yang Turun 80 Kg!

Jadi eyang putri aku ini adalah kakak dari mangkunegoro ke-9 alias ayahnya Gusti Bhre.

Semua berawal dari Muhammad Yamin yang meneruskan pendidikan di IMS Yogyakarta.

Nah disitu Mangkunegoro ke-8 emang banyak bantu IMS, kayak minjemin bangunan dan lain-lain lah.

Akhirnya Yamin mengenal Mangkunegaran.

Mulai tertarik pula dengan pula dengan Budaya Jawa. 

Muncul lah mimpi kecilnya suatu hari nanti ingin punya keturunan dari istana, maka dari itu dijodohkanlah Rahadian dan Satuti.

Dari pernikahan tersebut lahir dua anak laki-laki, anak pertamanya ya Pak Roy Rahaja Sayamin, bapakku, lalu lahirlah aku," pungkasnya. (*)