NOVA.ID - Nikita Willy punya cara sendiri untuk melindungi anak dari udara buruk Jakarta.
Ibunda Issa Xander Djokosoetono ini mengajak sang anak untuk melakukan salt therapy.
Seperti kita ketahui, Jakarta dan sekitarnya dihadapkan dengan masalah kualitas udara yang buruk.
Situasi ini berisiko penyakit yang terkait sistim pernapasan.
Terutama bagi anak-anak kita yang masih kecil.
Untuk mengantisipasi hal tersebut Nikita Willy mengajak Issa untuk melakukan salt therapy.
Ia membagikan pengalamannya ini melalui akun Instagram pribadinya, @nikitawillyofficial94.
Nikita terlihat mengajak Issa bermain di ruangan garam atau salt room untuk terapi.
"Issa sedang tidak batuk/pilek, tapi karena udara Jakarta tidak bagus jadi aku coba seminggu sekali melakukan salt therapy," tulis Nikita Willy dalam cerita Instagramnya pada Selasa, (22/08).
Issa pun terlihat nyaman bermain pasir garam dengan berbagai peralatan main seperti ember dan skop.
Lalu, apa itu salt therapy? Seperti apa dilakukannya dan apa manfaatnya?