4.Tetapkan Goals Kecil
Cara mengatasi demotivasi kerja berikutnya adalah dengan menetapkan tujuan.
Tetapkan tujuan-tujuan kecil yang dapat dicapai sehari-hari.
Ketika Sahabat NOVA mencapainya, kita akan merasa lebih produktif dan percaya diri, mengatasi rasa demotivasi yang menggerogoti diri.
5.Bersyukur dan Percaya Diri
Coba renungkan perjalanan Sahabat NOVA meraih pekerjaan dan kesuksesan kecil yang telah diraih di tempat kerja sekarang.
Terlebih bersyukur telah diberi pekerjaan yang mungkin bagi sebagian orang adalah sebuah impian.
Menumbuhkan rasa percaya diri dan bersyukur dapat membantu kita melihat hal-hal positif dan meningkatkan semangat untuk bekerja lebih keras.
6. Lakukan Hal Menyenangkan dan Apresiasi Diri
Cara mengatasi demotivasi kerja adalah apresiasi diri.
Agar tetap termotivasi, Sahabat NOVA juga bisa mengapresiasi diri bila telah menyelesaikan tugas.
Baca Juga: 3 Kegiatan Meningkatkan Mood, Cara Menghilangkan Malas Kerja di Hari Senin
Selain itu, apresiasi yang dapat kita berikan tidak selalu harus sesuatu yang mahal, melainkan bisa juga melakukan kegiatan yang menyenangkan atau melanjutkan hobi seperti berwisata, kulineran, atau beli makanan yang disuka.
7. Coba Bergantian Tugas
Bosan dengan rutinitas yang itu-itu saja?
Cobalah meminta tanggung jawab baru atau gantian tugas dengan rekan kerja.
Belajar hal baru atau menghadapi tantangan baru di tempat kerja dapat merangsang kembali semangat Sahabat NOVA.
Itu tadi beberapa cara mengatasi demotivasi kerja.
Jangan biarkan hal-hal sepele merusak semangat ya Sahabat NOVA.
Coba salah satu atau beberapa tips tadi dan lihat bagaimana perubahan kecil dapat membuat perbedaan besar dalam cara memandang pekerjaan yang kita lakukan. (*)