Resep Onde-onde Keju Susu yang Bikin Imlek 2024 Makin Meriah

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Jumat, 9 Februari 2024 | 08:01 WIB
Resep Onde-onde Keju Susu (nova.id)

Cara Membuat:

1.Isi:  Didihkan air. Rebus kacang hijau  hingga lunak. Tumbuk kacang hijau yang masih beruap bersama gula pasir dan garam hingga kacang hijau lembut. Tambahkan susu bubuk dan minyak,  aduk hingga mudah dibentuk. Tambahkan keju parut, aduk rata. Sisihkan.

2.Kulit: Campurkan tepung ketan, tepung sagu, gula dan garam, aduk rata. Tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil aduk menggunakan tangan hingga mudah dibentuk.

3.Ambil 1 sdt adonan, bulatkan dan pipihkan. Isi dengan 1 bagian adonan isi, bungkus dan bulatkan.

4.Gulingkan bola-bola ketan pada wijen. Goreng dalam minyak banyak hingga permukaannya kuning kecokelatan dan matang. Angkat. Tiriskan. Sisihkan.

Penyajian: 24 buah - 45 menit. (*)