Sempat Terekam CCTV, Satu Keluarga Diduga Bunuh Diri Lompat dari Lantai 22 Apartemen di Penjaringan

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Minggu, 10 Maret 2024 | 16:02 WIB
Satu keluarga diduga bunuh diri melompat dari Apartemen (dok. Tribunnews)

"Empat mayat tersebut meninggal dunia akibat bunuh diri lompat dari lantai 22 Apartemen Teluk Intan.

Untuk penyebab bunuh diri tersebut belum diketahui," ujar Gidion saat dikonfirmasi.

Berdasarkan identifikasi tim Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Inafis) Polres Metro Jakarta Utara, ditemukan beberapa luka pada tubuh korban, antara lain:

1. Korban EA: Luka parah pada bagian belakang kepala, pinggang, kedua tangan dan kaki patah;

2. Korban AIL: Luka parah pada bagian belakang kepala, kedua tangan dan kaki patah;

3. Korban JWA: Luka parah pada bagian belakang kepala, kedua tangan dan kaki patah;

4. Korban JL: Luka parah pada bagian belakang kepala, kedua tangan dan kaki patah.

Hingga kini belum terungkap motif sebenarnya satu keluarga melompat dari lantai 22 apartemen. (*)