5 Cara Mengatasi Hidung Mampet tapi Tidak Keluar Ingus, Bisa Lakukan Sendiri di Rumah!

By Maulana Wildan Ibrahim, Jumat, 15 Maret 2024 | 20:05 WIB
Cara mengatasi hidung mampet tapi tidak keluar ingus (Dok. Freepik)

1.Menggunakan pelembap udara atau humidifier yang akan menipiskan mukus atau lendir di dalam hidung dan mengurangi inflamasi di dalam saluran pernapasan.

2.Minum lebih banyak air putih untuk membantu menipiskan mukus yang tersumbat dan melegakan saluran pernapasan.

3.Menggunakan semprotan hidung saline atau saline nasal spray untuk mengeluarkan lendir di dalam hidung.

4.Menggunakan pita perekat untuk hidung agar bisa membuka saluran pernapasan.

5.Mengonsumsi obat yang bisa mengatasi hidung tersumbat, seperti dekongestan.

Ingat ya Sahabat NOVA, jika hidung mampet tidak kunjung membaik setelah beberapa hari, sebaiknya konsultasikan dengan dokter.

Dokter akan membantu menentukan penyebab hidung mampet dan memberikan pengobatan yang tepat.

Semoga bermanfaat.(*)