Ini adalah bentuk tanggung jawab seorang ayah untuk memenuhi kebutuhan anak sambil mengajarkannya bulai kehidupan dengan menjaga hubungan baik.
Nah, soal cara menghitung besaran nafkah anak yang perlu ditetapkan, pertimbangannya ada pada hakim.
Hakim perlu mempertimbangkan dan memperhatikan kriteria tau standar hidup layak, hal mana dapat dilihat dari upah minimum Kabupaten.
Cara menghitung besaran nafkah anak dan menentukannya, Hakim bisa memperkirakan kebutuhan dasar seorang anak (kebutuhan primer) yaitu pangan dan sandang.
Misalnya, makanan dan minuman sehari-hari, susu formula, vitamin, kebutuhan mandi, pakaian sehari-hari, dan lainnya.
Ketika sudah menemukan kebutuhan dasar seorang anak maka Hakim bisa mempertimbangkan kemampuan suami untuk memenuhi kebutuhan anak.
Jika suami dianggap kurang mampu dan istri dianggap mampu maka beban nafkah anak bisa saja dibagi kepada ayah dan ibu si anak, sebagaimana ketentuan UU Perkawinan.
Nah, itulah cara menghitung besaran nafkah anak dan menentukannya. (*)