Labu Siam Tumis Daun Melinjo

By nova.id, Rabu, 11 Juni 2014 | 09:20 WIB
Labu Siam Tumis Daun Melinjo (nova.id)

Bahan:2 bh labu siam ukuran sedang, potong korek api50 g daun melinjo muda, sobek-sobek100 gr udang api-api, buang kepalanya5 bh bawang merah, iris2 siung bawang putih, iris2 cm lengkuas, memarkan2 bh cabai hijau besar, potong bulat 1 cm2 sdt garam¼ sdt merica bubuk1½ sdt gula pasir200 ml air2 sdm minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat:1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, dan lengkuas hingga harum.2. Masukkan udang api-api. Aduk hingga berubah warna.3. Tambahkan cabai hijau. Aduk sampai layu.4. Masukkan labu siam, daun melinjo, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.5. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap.

6 porsi 30 menit

Resep: Buyung Ariputra | Uji dapur: Tim dapur Sedap Saji | Penata saji: Naomi DP | Foto: Agustua Fajarmon