Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan

By nova.id, Rabu, 12 November 2014 | 13:12 WIB
Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan (nova.id)

Tabloidnova.com - Pada Senin (10/11) pagi, seorang anak lelaki berusia 13 tahun, Harry Hayes, dengan mengenakan pakaian kadet tampil di hadapan ribuan warga London untuk melakukan peletakan bunga poppy terakhir dalam sebuah karya seni bunga poppy merah di The Tower of London.

Peletakan bunga poppy terakhir ini menandakan kompletnya karya seni instalasi yang dibuat oleh seniman kenamaan Inggris Paul Cummins, yang menamakan karya seninya itu "Blood Swept Lands and Seas of Red", yang telah dibuatnya sejak sebulan yang lalu.

Peletakan bunga poppy terakhir yang terbuat dari keramik dalam upacara resmi ini sekaligus untuk memperingati para pahlawan yang biasa disebut Armistice Day, yang terdiri atas tentara Inggris dan sekutu yang tewas di medan perang pada saat terjadinya Perang Dunia ke-1, sebanyak 888.246 jiwa.

Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan (nova.id)
Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan (nova.id)
Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan (nova.id)
Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan (nova.id)
Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan (nova.id)
Warga Inggris Menyaksikan Peletakan Bunga Poppy Terakhir untuk Peringati Hari Pahlawan (nova.id)

"Sejak subuh, jutaan warga Inggris berkumpul di sekitar The Tower of London untuk menyaksikan peletakan terakhir tangkai bunga poppy keramik merah di Armistice Day. (FOTO: HUFFINGTONPOST.CO.UK) "

Namun sejak beberapa tahun belakangan ini, perayaan Hari Pahlawan ini tak hanya digelar di Inggris, melainkan juga di beberapa negara Eropa yang terlibat dalam Perang Dunia ke-1. Semula kampanye ini dilakukan untuk memberikan dukungan terhadap para tentara yang juga tewas dalam perang Afghanistan dan Irak.

Upacara perayaan Hari Pahlawan ini pun disambut hangat oleh seluruh warga Eropa, hingga sempat menjadi trending topic di Twitter dengan tanda pagar #Armistice Day, #lestweforget dan #2MinuteSilence.

Mereka yang ikut memenuhi lini masa di Twitter ini ikut memberikan penghargaan kepada para tentara tang telah berjasa besar terhadap kemerdekaan sebuah negara.

Intan Y. Septiani/Huffington Post

FOTO: HUFFINGTON POST