Bahan:125 gr putih telur225 gr gula caster1 sdt esens pisang Ambon½ sdt pewarna kuning tua125 gr kacang mede, goreng, cincang halus125 gr keju cheddar parut, angin-anginkan hingga agak kering3 sdm tepung maizena
Cara Membuat:1. Siapkan loyang datar, alasi kertas minyak. Panaskan oven hingga bersuhu 110 derajat C.2. Campur kacang mede, keju cheddar parut dan tepung maizena, aduk rata. Simpan dalam freezer selama 1 jam.3. Kocok putih telur hingga berbusa dengan kecepatan sedang. Sedikit-sedikit masukkan gula, kocok terus dengan kecepatan tinggi hingga kaku dan mixer terasa "berat", kurang lebih 10 menit.4. Ambil 1 mangkuk putih telur kocok, tambahkan pewarna dan esens, aduk rata. Tuang kembali ke dalam putih telur, aduk perlahan, masukkan sekaligus campuran keju dan kacang, aduk rata, tetapi jangan terlalu lama.5. Masukkan adonan ke dalam kantung spuit. Semprotkan di atas loyang, panggang hingga matang kurang lebih 1 jam hingga kering benar di dalamnya, angkat.
Resep : Ambarini, Penyusun: Nuraini W, Penata Saji : Sindhunata Setiadharma, Foto: Fadoli Barbathully