Green Tea Choco Cheesy

By nova.id, Sabtu, 30 Januari 2010 | 17:07 WIB
Green Tea Choco Cheesy (nova.id)

Bahan:½ resep adonan roti jepang

Isi Cheese Cream:aduk sampai rata150 gr cheese cream50 gr gula pasir

Bahan Topping Mexican Green Tea:100 gr mentega putih (shortening)90 gr gula pasir2 btr putih telur1 sdm green tea flavour, larutkan dengan sedikit air100 gr terigu protein rendah25 gr cokelat meses

Cara Membuat:1. Topping Mexican Green Tea: Kocok mentega, gula pasir hingga rata, masukkan putih telur kocok sampai rata. Masukkan larutan grean tea dan tepung terigu. Aduk sampai rata. Tambahkan cokelat meses, aduk rata.2. Ikuti petunjuk cara membuat roti jepang sampai No 5.3. Pipihkan adonan roti, isi dengan adonan cheese cream, bulatkan.4. Diamkan adonan selama 45 menit.5. Masukkan bahan topping dalam kantong segitiga, gunting ujungnya. Buat melingkar di atas adonan roti dengan cara dispuit sampai seluruh adonan roti tertutup rapat.6. Panggang roti dengan suhu 180 derajat celcius selama 20 menit atau sampai roti matang.

Untuk 15 buah

Resep: Toko Roti San Mario, Kelapa Gading-Jakarta Utara, 021-453 2126Penyusun: Nuraini WPenata Saji: T. Firta HapsariFoto: Fadoli Barbathully/ Nova