Topi Bayi Berhias Capung

By nova.id, Jumat, 16 Oktober 2009 | 17:26 WIB
Topi Bayi Berhias Capung (nova.id)

Bahan Marmer Cake:150 gr margarin 125 gr gula halus 4 btr telur150 gr tepung terigu1 sdt vanili bubuk½ sdt soda kue2 sdt cokelat bubuk

Cara Membuat:1. Kocok margarin dan gula halus hingga putih dan mengembang.2. Masukkan telur satu per satu, lalu masukkan vanili dan soda kue. Kocok lagi hingga tercampur rata.3. Terakhir, masukkan terigu sedikit demi sedikit, aduk rata dengan spatula.4. Ambil 5 sendok makan adonan putih, aduk bersama bubuk cokelat hingga rata.5. Tuang adonan ke dalam loyang bulat diameter 16 cm, tinggi 8 cm, berselang seling putih dan cokelat, aduk memutar 1 kali dengan garpu.5. Oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 30 menit.

Cara Menghias:o Letakkan cake pada alas bulat berliku diameter 18 cm, lapisi dengan selai atau butter cream tipis-tipis.o Tutup cake dengan rolled fondant (beli jadi di toko bahan kue) yang sudah diwarnai baby blue. Tutup keseluruhan cake hingga ke alasnya.o Beri detail pita melingkar dari fondant warna kuning pucat. Lalu, tempelkan figurine capung dari fondant.

RESEP: PENI RESPATI, CAKE MIRACLE, Taman Royale 2 Jl. Brawijaya No. 33,CIPONDOH-KOTA TANGGERANG TLP: (021 )5543191/ 320 3666471PENYUSUN: NURAINI WahyuningsihPENATA SAJI: DIAH TAKARINAFOTO: FADOLI BARBATHULLY / NOVA