TabloidNova.com - Tampaknya bukan hanya Neil Bantleman dan Ferdinant Tjiong yang meyakini bahwa mereka tidak bersalah dan tidak ada sangkut pautnya dengan kasus dugaan kekerasan seksual yang menimpa tiga siswa Jakarta International School (JIS), tapi juga puluhan guru dan staf JIS. Meski sekarang keduanya resmi berstatus sebagai tersangka, para pendukung Neil dan Ferdinant ini tidak goyah.
Dukungan terhadap dua sosok ini ditunjukkan dengan cara mengiringi kedatangan Neil dan Ferdinant, saat menjalani pemeriksaan perdana sebagai tersangka di Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polda Metro Jaya, Senin (14/7) siang.
Para guru dan staff yang kebanyakan mengenakan busana serba putih meneriakkan dukungan mereka terhadap Neil dan Ferdinant. "Ferdi, Neil be strong! Keep it up! Love you Pak!," ujar segelintir orang. Sesudah itu, mereka pun meneriakkan yel-yel, "Naga! Naga! Naga!" sebagai semboyan JIS.
Kata Harry Pontoh, pengacara sekolah JIS, kedatangan sekitar 40-an guru dan staf tersebut sekedar memberikan dukungan pada dua rekan mereka, Neil dan Ferdinant. "Mereka mau menunjukkan dukungan saja. Bukan mau demo. Hanya moral support."
"Memberikan dukungan kepada teman kami. Semoga dia tetap kuat, bisa menjalani pemeriksaan ini dengan baik. Kebenaran akan muncul ke permukaan. Dan kami harapkan kepolisian bertindak dengan seadil-adilnya. Kami menyakini bahwa teman kami tidak bersalah," ujar Teddy, salah satu staf JIS.
Tak hanya itu, Teddy tak yakin keduanya bersalah mengingat banyak dari rekan-rekannya yang juga mengenal Neil dan Ferdinant dengan baik. "Kami sangat sedih sekali dengan apa yang terjadi. Sehingga kami harapkan, apa yang dituduhkan ini semoga tidak benar."
Yetta Angelina