Sumpia Segitiga

By nova.id, Jumat, 28 Agustus 2009 | 03:57 WIB
Sumpia Segitiga (nova.id)

Bahan:1 pak kulit lumpia minyak untuk menggoreng

Isi:250 gr ebi, rendam di air panas, tiriskan, haluskan2 sdt gula pasir

Haluskan:6 bh cabai merah4 bh bawang merah2 siung bawang putih½ sdt garam

Cara Membuat:1. Panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan ebi. Kecilkan api, masak terus sampai ebi kering. Angkat, dinginkan.2. Tambahkan gula pasir, aduk sampai rata.3. Potong kulit lumpia ukuran lebar 4 cm dengan panjang 12 cm. Isi ujung kulit lumpia dengan 1 sendok teh adonan ebi, lipat bentuk segitiga, tekuk terus sampai ujung kulit lumpia membentuk segitiga.4. Goreng dengan minyak panas sampai berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan.

Untuk 300 Gram

Resep: Nuraini WahuyuningsihUji Dapur: Klub NovaPenata Saji: T. Firta HapsariFoto: Agus Dwianto/ NOVA