Atrium mal akan menjadi pusat dari semua kegiatan Ramadhan ini, seperti acara Ngabuburit di mana akan ada pertunjukan Rampak Bedug, Tari Saman, juga Gambus, Nasyid, dan Marhaban, hiburan musik yang mengalunkan lagu-lagu pujian untuk menyambut datangnya Ramadhan.
Ada pula Majelis Lucu Indonesia, Beauty & Hijab Parade, Chickadee Kids Club, Sound of Ramadhan by Voice of Indonesia, Tari Sufi (tarian berputar-putar yang sangat filosofis), Ramadhan Zakat Expo, dan penampilan dari sejumlah artis Indonesia di beberapa mall di wilayah Jakarta.
Lippo Malls juga akan mengadakan berbagai kompetisi bertema religi, seperti Kompetisi Marawis, Kompetisi Kids Religi Fashion, Kompetisi Hadroh, Lomba Tahfidz Quran, Lomba Adzan, Lomba Wajah Muslimah, Kompetisi Hijab Cantik, Lomba Hijab Anak, dan Lomba Juz’ama.
(Baca juga: Hindari 5 Kesalahan Umum yang Sering Dilakukan Pengantin Baru Ini Agar Rumah Tangga Tetap Harmonis)
Peragaan busana koleksi busana Lebaran akan turut memeriahkan bazaar Ramadhan.
Bazaar in iakan menggelar berbagai koleksi fashion dari tenant di Lippo Malls, juga bazaar makanan Indonesia dan bazaar takjil untuk pengunjung yang berniat berbuka puasa bersama keluarga di mall.
Jika ingin mengabadikan momen bersama keluarga dan teman-teman, beberapa mal juga menyediakan selfie corner yang bisa dimanfaatkan.
(Baca juga: Ketahui Lebih Lanjut Destinasi Pilihan Tanah Air Lewat Pameran Ini)