Mari Sambut Ramadhan dengan Menikmati Beragam Program Menarik Ini

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 15 Mei 2018 | 09:00 WIB
Perwakilan dari Lippo Malls Indonesia (Lippo Malls Indonesia)

NOVA.id – Jelang Ramadhan, kita akan dimanjakan beragam program menarik dari pusat berbelanjaan di sekitar kita.

Salah satunya, oleh operator mall terbesar di Indonesia, Lippo Malls Indonesia.

Lippo   Malls   Indonesia   mengambil tema ‘Pesona Ramadhan’ untuk menyambut Ramadhan 2018.

Tema tersebut diambil karena mal yang dikelola oleh PT Lippo Karawaci Tbk Indonesiaini memiliki 68 mal yang tersebar di 35 kota besar di Indonesia mulai Jakarta sampai Kendari, Binjai, bahkan Kupang,   masing-masing   daerah   tentunya   memiliki   tradisi   yangberbeda dalam menyambut  Ramadhan.  

(Baca juga: Patut Dicoba, Begini Cara Tingkatkan Kualitas Asmara dengan Pasangan)

Melalui program  Pesona  Ramadhan ini, Lippo  Malls berupaya menampilkan keberagaman budaya di berbagai wilayah di Indonesia.

Contohnya,  Masjid Agung  Tuban  yang berada di Tuban, Jawa Timur, karena masjid ini didirikan pada abad ke-15 oleh Bupati Tuban pertama yang memeluk  agama  Islam.

Selain  itu, ada  Masjid Cheng  Ho yang memiliki gaya arsitektur khas perpaduan antara masjid dan klenteng yang didominasi warna merah, hijau, dan kuning.  

Nama   masjid ini  diambil dari Laksamana Cheng   Ho, seorang tokoh angkatan laut Tiongkok yang beragama Islam dan melakukan perdagangan ke Indonesia.

(Baca juga: Ini Solusi Mencegah Perselingkuhan Berdasarkan 3 Jenis Hubungan)

Atrium mal akan menjadi pusat dari semua kegiatan Ramadhan ini, seperti acara Ngabuburit di mana akan ada pertunjukan Rampak Bedug, Tari Saman,  juga Gambus, Nasyid, dan Marhaban, hiburan musik yang mengalunkan lagu-lagu pujian untuk menyambut datangnya  Ramadhan. 

Ada pula Majelis Lucu Indonesia, Beauty & Hijab Parade, Chickadee Kids Club, Sound of Ramadhan by Voice of Indonesia, Tari Sufi (tarian berputar-putar yang sangat filosofis), Ramadhan Zakat Expo, dan penampilan dari sejumlah artis Indonesia di beberapa mall di wilayah Jakarta.

Lippo   Malls   juga   akan   mengadakan   berbagai   kompetisi   bertema   religi,   seperti   Kompetisi Marawis, Kompetisi Kids Religi Fashion, Kompetisi Hadroh, Lomba Tahfidz Quran, Lomba Adzan,   Lomba   Wajah   Muslimah,   Kompetisi   Hijab   Cantik,   Lomba   Hijab   Anak,   dan   Lomba Juz’ama.

(Baca juga: Hindari 5 Kesalahan Umum yang Sering Dilakukan Pengantin Baru Ini Agar Rumah Tangga Tetap Harmonis)

Peragaan busana koleksi busana Lebaran akan turut memeriahkan bazaar Ramadhan.

Bazaar in iakan   menggelar   berbagai   koleksi   fashion   dari  tenant  di   Lippo   Malls,   juga   bazaar   makanan Indonesia dan bazaar takjil untuk pengunjung yang berniat berbuka puasa bersama keluarga di mall.

Jika ingin mengabadikan momen bersama keluarga dan teman-teman, beberapa mal juga menyediakan selfie corner yang bisa dimanfaatkan.

(Baca juga: Ketahui Lebih Lanjut Destinasi Pilihan Tanah Air Lewat Pameran Ini)

Untuk   pengunjung   yang   ingin   berbelanja   kebutuhan   Ramadhan   dan   Lebaran,   Lippo   Malls mengadakan sejumlah program diskon.

Beberapa mall akan menggelar  Late Night Sale,  luckydraw, dan program belanja berhadiah, dengan nilai pembelanjaan tertentu yang berkisar dari Rp250.000 hingga Rp 500.000 bisa mendapatkan hadiah berupa merchandise menarik,  lucky dip,  ataupun   Ovo   Point.  

Sebagai bentuk kepedulian dan melengkapi kegiatan di bulann Ramadhan sebagai bulan yang penuh berkah, Lippo Malls juga mengadakan acara berbuka puasa  bersama anak yatim piatu dan kaum   dhuafa   di   setiap   mal   yang   berada   di   bawah   manajemen   Lippo   Malls.  

(Baca juga: Tips Fashion dari Soraya Larasati untuk Sambut Bulan Ramadhan)

Darwin A. Roni selaku Deputy Operations Director Lippo Malls Indonesia, “Melalui tema ini  Lippo   Malls   memang   ingin  menampilkan   keberagaman   dalam   keseragaman. "

Sebab  pada dasarnya,  Indonesia  memiliki  keberagaman  budaya  yang  membuat negeri  ini  menjadi  begitu kaya, tambahnya.

“Pemilihan Pesona Ramadhan juga didasari keinginan Lippo Malls untuk melestarikan budaya Indonesia, dengan mengajak para pengunjung untuk menikmati kembali tradisi Ramadhan yang sudah dilakukan sejak dulu di berbagai daerah di Indonesia. Karena kebudayaan Indonesia itu sangat   kaya,  dan kami  ingin  orang   Indonesia   khususnya  generasi   muda   kembali  melakukan tradisi-tradisi   yang   saat   ini   mulai   dilupakan.   Jadi, kami sekaligus berniat mempromosikankembali budaya tanah air kita,” tambahnya.

(Baca juga: Duh, Hasil Makeup Seperti Topeng? Ini Tips Memilih Foundation)

Nidia   N.   Ichsan,   Corporate   Public   Relations   Manager   Lippo   Malls   Indonesia menambahkan, “Ramadhan merupakan event tahunan yang diselenggarakan serentak di 68 mall kami. ”

“Perubahan  lifestyle  yang  terjadi  di masyakat yang  cukup  dinamis, menjadikan  fungsi  pusatperbelanjaan   bukan   hanya   sebagai   tempat   belanja.   Pusat   perbelanjaan   saat   ini   telah bertranformasi menjadi  pusat  aktifitas   dari  masyarakat  dimana  pusat perbelanjaan  juga  telah menjadi rumah ketiga di mana sebagian masyarakat menghabiskan lebih banyak waktu di pusat perbelanjaan   selain   di   rumah   dan   kantor,” tambah Nidia.(*)