Sayuran Cah Tuna, Perpaduan Sayuran dan Ikan Tuna

By nova.id, Rabu, 28 Oktober 2015 | 03:00 WIB
SAYURAN CAH TUNA (nova.id)

Tabloidnova.com - Sayur dipadu ikan tuna menghasilkan hidangan yang sulit ditolak. Yuk kita bergegas membuatnya.

Bahan Sayuran Cah Tuna:

1 kaleng tuna kaleng in water, tiriskan 1 bonggol brokoli, potong menurut kuntum 1 bonggol kembang kol ukuran kecil, potong menruut kuntum 12 buah keputren, potong 2 cm 2 siung bawang putih, cincang halus 1 buah bawang bombay, potong kotak 2 x 2 cm 1 buah paprika merah, potong kotak 2 x 2 cm 1 sendok teh kecap ikan 1 sendok teh kecap inggris 1 sendok teh madu 1/2 sednok teh garam 1/8 sendok teh merica 150 ml kaldu ayam 1 batang kucai, potong 2 cm 2 sendok makan minyak wijen untuk menumis

Cara Membuat Sayuran Cah Tuna:

1. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan paprika merah sampai harum. Masukkan tuna. Aduk rata. 2. Masukkan brokoli, kembang kol, dan keputren. Aduk sampai setengah layu. 3. Masukkan kecap ikan, kecap inggris, madu, garam, dan merica. Aduk rata. 4. Tuangkan kaldu. Masak sampai matang. Tambahkan kucai. Aduk sebentar lalu angkat.

Yuk buat sayuran cah tuna.

Untuk 5 porsi