Segera respon tendangannya dengan cara menggosok perut Anda atau ajak ia bicara. Pasti si jabang bayi akan senang karena tahu Anda mendengar apa yang ia sampaikan.
5. Pikirkan hal positif
Banyak ahli menyatakan bahwa pikiran ibu akan langsung merefleksikan perkembangan emosional bayi. Jadi, penting untuk tetap bebas stres dan berpikir positif selama kehamilan, sehingga Anda dapat menyambut bayi bahagia!
6. Ajak suami menyapanya
Penting juga bagi ayah untuk memulai ikatan dengan bayinya yang belum lahir. Jadi, mintalah pasangan untuk berbicara dengan bayi atau meminta dia untuk memijat perut Anda.
BACA: Yang Harus Dilakukan Ayah untuk Bonding dengan Bayi
7. Yoga
Studi telah membuktikan bahwa melakukan yoga saat hamil dapat membantu memperkuat ikatan antara ibu dan anaknya. Postur yoga tertentu dan meditasi ternyata bisa memperkuat komunikasi mental antara ibu dan anak.