Jangan abaikan segelas minuman blueberry smoothies yang banyak dikonsumsi para selebritas dan publik figur terkenal.
Selain mampu memperlancar sistem metabolisme, rutin meminum blueberry smoothies ternyata diklaim mampu meningkatkan konsentrasi di pagi hari selama seharian. Ini tips membuat blueberry smoothies yang nikmat dari tabloidnova.com .
Blueberry Smoothies Bahan : 200 g blueberry beku 50 ml selai blueberry 200 ml susu segar 150 ml madu 250 ml yoghurt beku 150 g es batu Cara Membuat: 1 . Masukkan blueberry beku, selai blueberry, susu segar, madu, yoghurt beku dan es batu ke dalam mangkuk blender. Proses sampai semua bahan halus dan tercampur rata. 2 . Tuang hasil blender ke dalam gelas hidang. Sajikan dingin.
2 porsi 5 menit
Resep: Dahrani Putri Uji Dapur: NOVA Penata Saji: Wina Kusnadi Foto: Fadoli Barbathully / NOVA