Bukan Cuma Perempuan Lain, Hal Ini Juga Bisa Membuat Suami Rela 'Mendua'

By Ade Ryani HMK, Minggu, 7 Mei 2017 | 08:15 WIB
Bukan Cuma Perempuan Lain, Hal Ini Juga Bisa Membuat Suami Rela 'Mendua' (Ade Ryani HMK)

Menurut Luki Arinta, Psi., M.Si., inner growth psychologist dan Founder & fasilitator Soul of Speaking & ICOMM,  mendua sering dilakukan sebagai ‘jalan keluar sesaat dari permasalahan perkawinan’.

Mendua sebenarnya adalah salah satu bentuk saluran yang kurang tepat atau kontra produktif dalam menyelesaikan berbagai masalah pernikahan.

Menurut keynote radio program CHAT Megaswara ini, ada beberapa faktor yang menyebabkan pasangan mendua.

Keduanya punya kontribusi sampai terjadinya mendua.

(Baca: Mencari Kedekatan Emosional yang Kuat, 1 dari 5 Alasan Perempuan Berselingkuh)

Dengan pengecualian bila memang sejak sebelum menikah sudah punya kebiasaan mendua.

“Hal ini terkait dengan komitmen/kontribusi berdua dalam penyelesaian masalah.”

Karakter relasi pasangan ada 3 jenis dalam menyelesaikan masalah :

1. Sama peduli untuk bersama-sama mendapatkan solusi masalah.

2. Satu peduli dan satu kurang/tidakpeduli/abai.

3. Dua-duanya kurang/tidakpeduli/abai.

Terjadinya mendua biasanya pada karakter 2 dan 3.