Sungguh Mulia! Wanita Ini Rela Peras ASI 10 Jam Sehari, Ternyata Faktanya Mengejutkan

By , Jumat, 28 Juli 2017 | 03:16 WIB
Ibu bekerja pilih pompa ASI manual atau elektrik? Yuk simak perbandingannya (Nova)

Baca juga: Luar Biasa! Ini Dia Keajaiban ASI yang Belum Pernah Anda Tahu

Elizabeth, yang pernah bekerja sebagai personel pasukan penjaga pantai AS itu mengatakan, ASI yang dihasilkannya itu adalah hasil dari upaya penuh cintanya.

"Saya sadar bahwa saya memproduksi lebih banyak ASI saat hamil anak pertama, tetapi saat saya memiliki anak kedua, produksi ASI saya jauh lebih banyak," ujar ibu dari Isabella yang berusia dua tahun itu, dikutip dari Kompas.com.

"Kini Sophia sudah berusia enam bulan dan saya memeras ASI lima kali sehari yaitu saat bangun tidur, setelah sarapan, setelah makan siang, setelah makan malam, dan tengah malam," kata Elizabeth.

"Sekali memeras saya bisa menghasilkan hampir dua liter ASI," lanjut Elizabeth.

Baca juga: Mengerikan! Ini yang Terjadi Jika Sering Melakukan Operasi Caesar

Sehingga, setelah memeras ASI, Elizabeth masih membutuhkan setidaknya tiga jam lagi untuk proses mengemas, memberi label, proses sterilisasi, dan penyimpanan.

Ibu bekerja pilih pompa ASI manual atau elektrik? Yuk simak perbandingannya (Nova)

Elisabeth Anderson-Sierra (29) dan kedua putrinya Isabella (2) dan Sophie (6 bulan)

"Memeras ASI bukan pekerjaan yang menyenangkan, sangat tak nyaman dan sakit, tetapi ini adalah pekerjaan cinta," ujar Elizabeth.

"Selama 2,5 tahun ini, saya tak pernah libur (memeras ASI). Ini lebih dari sebuah pekerjaan tetap bagi saya," tambah dia.

Elizabeth menambahkan, ASI yang disumbangkannya itu akan membantu ribuan bayi karena begitu tiba di bank ASI maka air susu itu akan diproses kembali sehingga satu ons ASI bisa digunakan empat bayi.