Wah, Ternyata Tak Selamanya Jus Lidah Buaya Berdampak Baik untuk Kesehatan, Simak Faktanya

By Amanda Hanaria, Kamis, 2 November 2017 | 10:00 WIB
Manfaat Lidah Buaya Untuk Tubuh Langsing Tanpa Efek Samping (Amanda Hanaria)

NOVA.id – Tak banyak orang memahami manfaat kesehatan dari mengonsumsi jus lidah buaya.

Jika umumnya lidah buaya diketahui miliki manfaat yang baik bagi perawatan akar rambut dan kepala. Ternyata, tanaman yang mengandung lendir ini juga berkhasiat untuk kesehatan tubuh loh.

Seperti bisa menurunkan berat badan, melancarkan pencernaan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan masih banyak lagi.

Meski begitu, kita perlu menguji kebenarannya bukan?

Baca juga: Buruan Daftarkan Kartu Prabayar Anda Sebelum Terblokir, Begini Caranya!

Dilansir dari Shape, berikut adalah penjelasan lebih dalam mengenai kebenaran tentang manfaat pada lidah buaya.

Menariknya, meskipun banyak dari kita yang percaya mengenai manfaat jus lidah buaya, sebenarnya hanya sedikit data ilmiah yang mendukung hal tersebut.

Terlebih lagi, beberapa penelitian toksisitas yang dilakukan pada hewan sangatlah mengkhawatirkan.

Secara umum, toksisitas adalah tingkatan dimana rusaknya suatu zat jika dipaparkan terhadap organisme.

Toksisitas dapat mengacu pada dampak terhadap seluruh organisme, seperti hewan, bakteri, atau tumbuhan, dan efek terhadap substruktur organisme, seperti sel (sitotoksisitas) atau organ tubuh seperti hati (hepatotoksisitas).

Informasi mengenai penggunaan lidah buaya telah dimulai hampir 5.000 tahun hingga masa Mesir awal.

Sejak itu, lidah buaya digunakan baik secara topikal maupun melalui mulut.