Sering Sakit Saat Haid? Sebaiknya Atasi dengan Cara Mudah Berikut Ini

By Winggi, Minggu, 18 Februari 2018 | 06:00 WIB
Mengatasi sakit saat menstruasi (istock) (Winggi)

NOVA.id- Saat dalam masa menstruasi, perempuan akan mengalami banyak masalah pada tubuhnya. 

Mulai dari kram perut, pegal-pegal, nyeri, hingga mood yang tidak stabil. 

Penyebabnya pun beragam.

(Baca juga: Miris! Mantan Pengawal Selebriti Ini Alami Hal Menyedihkan Pasca Operasi Usus Buntu)

Untuk mengatasinya, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan. 

Mulai dari mengonsumsi makanan sehat hingga menggunakan metode rumahan untuk meredakan sakit.

Berikut cara mudah yang bisa kita lakukan untuk meredakan sakit saat menstruasi, melansir laman India.com. 

(Baca juga: Tanjakan Emen Memakan Puluhan Korban, Begini yang Akan Dilakukan oleh Gubernur Jawa Barat)

1. Minum air putih 

Karena takut kembung, kita justru mengindari air putih saat mesntruasi. 

Justru mengurangi asupan air bisa membuat retensi air di tubuh berkurang dan inilah yang menyebabkan kram menjadi lebih menyakitkan dan menyebabkan kembung. 

Sebaiknya minumlah yang cukup. 

(Baca juga: Kerap Terlihat Kompak, Girl Squad Dikabarkan Bubar?)

2. Botol air panas

Kebanyak orang tahu jika botol air panas bisa menenangkan kram perut. 

Namun masih banyak yang tidak mempercayainya. 

Penelitian menunjukkan bahwa penerapan air panas bisa benar-benar menghilangkan rasa sakit pada tingkat molekuler, sama halnya seperti obat penghilang rasa sakit. 

(Baca juga: Diidolakan Rich Brian, Joe Taslim Ungkapkan Kata Romantis Ini)

3. Memperbanyak asupan zat besi 

Makan sayuran hijau selama menstruasi sangat baik untuk dilakukan. 

Makanan ini bisa memberikan kalsium yang hebat dan akan mengurangi kejang otot yang menyebabkan kram. 

(Baca juga: Ibu-Ibu Harus Waspada Bila Anak Melakukan 5 Hal Ini, Bisa Jadi Watak Tak Baik, loh!)

4. Dark chocolate

Makanan enak ini sangat baik dikonsumsi saat menstruasi. 

Namun pilihlah coklat yang tentunya mengandung 70 persen kakao. 

Tidak hanya mendorong tubuh untuk melepaskan endorfin untuk memperbaiki mood kita, tapi dark chocolate juga mengandun magnesium tinggi dan mineral yang bisa mengtasi kram. 

(Baca juga: Waspada! Tak Hanya Emen, Ini Dia 7 Tanjakan Berbahaya di Pulau Jawa, Nomor 3 Baru Saja Terjadi)

5. Olahraga ringan

Jangan malas saat menstruasi. 

Cobalah untuk berjalan ringan, yoga, atau mengendarai sepeda agar tubuh tetap fit dan tidak lemas. 

Olahraga bisa membuat siklus haid kita berjalan baik setiap bulan. (*)