Jarang yang Tahu, Ternyata Kopi Bisa Memberikan Manfaat Tak Terduga Saat Diminum sebelum Berolahraga

By Winggi, Selasa, 6 Maret 2018 | 08:45 WIB
Manfaat minum kopi sebelum olahraga (istock) (Winggi)

NOVA.id- Olahraga merupakan salah satu kebutuhan penting bagi setiap orang. 

Karena aktivitas fisik ini bisa membantu kita untuk mendapatkan tubuh yang lebih bugar dan sehat. 

Olahraga memang merupakan aktivitas yang melelahkan, dengan begitu banyak orang yang mengonsumsi suplemen sebelum berolahraga. 

(Baca juga: Manfaatkan Buah Nanas Terbengkalai, Ade Patas Sukses Bikin Bisnisnya Menggurita)

Namun suplemen biasanya mengandung bahan kimia yang berisiko bagi kesehatan jika dikonsumsi dalam jangka panjang. 

Solusinya, banyak orang yang menggantinya dengan minum kopi untuk mengembalikan energi dan menghilangkan lelah. 

Melansir Kompas.com, kandungan kafein dalam kopi juga membantu otot untuk membakar lemak. 

Otot menggunakan glikogen sebagai energi. 

(Baca juga: Wajib Disimak, Minum Ayamnya Punya Manfaat Bagi Kita Sekeluarga)

Bila cadangan glikogen telah habis, maka otot menjadi lemah dan kita pasti akan merasa lelah. 

Dengan begitu kafein di dalam kopi yang akan berperan mengatasi masalah ini. 

Kafein membantu menjaga cadangan glikogen agar otot tidak merasa lelah.