Agar Tak Merusak Kulit, Inilah Cara Menggunakan Scrub Wajah untuk Kulit Kering dan Sensitif

By Dionysia Mayang Rintani, Jumat, 6 April 2018 | 10:35 WIB
#29CaraCantik: Akhir Pekan Saatnya ‘Me Time’ dengan Perawatan Masker Wajah (Dionysia Mayang)

Pengelupasan fisik, seperti namanya, melibatkan lebih banyak pendekatan langsung menggunakan alat seperti sikat atau spons.

Seperti yang dilaporkan dalam Dermstore, penting untuk memastikan bahwa kita memeriksa bahan-bahan pengelupas kulit fisik.

Memilih scrub kasar dengan bahan-bahan seperti kulit kacang dan biji buah dapat mengiritasi kulit.

(Baca juga: Bukan Merah, Kini Lipstik Hitam Sedang Populer loh, Berani Coba?)

Untuk individu dengan kulit yang lebih sensitif, pengelupas kimia akan lebih aman karena tidak perlu menggosok kulit.

Exfoliant kimia sering mengandung asam salisilat, yang sangat bermanfaat bagi orang-orang dengan kulit berminyak atau berjerawat.

"Umumnya untuk wajah, pengelupas kimia adalah pilihan terbaik untuk membersihkan kulit kotoran dan debu tanpa menyebabkan iritasi," ucap Dr Dendy Engelman, pakar dermatologi dari New York City.

(Baca juga: Yuk Tampil Manis dengan Gaya Rambut Messy Hair Bun Ala Meghan Markle, Begini Caranya!)

Lalu, bagaimana cara menggunakan scrub wajah?

Saat mengaplikasikan scrub wajah, kita harus memastikan bahwa kita melakukannya dengan teratur.

Menurut dokter kulit yang bernama Ranelle Hirsch, untuk beberapa alasan, orang berpikir exfoliating berarti menyiksa kulit.

(Baca juga: Agar Tak Merusak Penampilan, Ternyata Ini Warna Bra yang Cocok Digunakan Saat Pakai Kaos Putih, Minat Coba?)