Walau Tak Makan Daging, Kita Tetap Bisa Membentuk Otot Bila Tahu Cara Tepat Ini

By Dionysia Mayang Rintani, Kamis, 19 April 2018 | 05:00 WIB
Walau Tak Makan Daging, Kita Tetap Bisa Membentuk Otot Bila Tahu Cara Tepat Ini (Dionysia Mayang)

Selain rutin melakukan latihan fisik, hal lain yang penting untuk diperhatikan dalam mendukung pembentukan otot adalah asupan zat gizi sebagai makanan sel pada otot.

Sel otot membutuhkan zat gizi sebagai energi untuk melakukan aktivitasnya.

Saat ingin membentuk otot, kita akan lebih banyak makan makanan yang mengandung protein tinggi.

(Baca juga: Ternyata Ini loh Alasan Mengapa Yogurt Greek Lebih Efektif untuk Kesehatan Tubuh Kita)

Meskipun protein yang paling baik dicerna tubuh adalah protein yang berasal dari hewani, kita tetap bisa mendapatkan protein yang sama baiknya dari produk tumbuhan.

Sebenarnya tidak hanya protein yang sangat dibutuhkan otot, karbohidrat dan lemak juga dibutuhkan untuk mendukung pembentukan otot.

Nah, ketiga zat gizi makro inilah sangat diperlukan otot untuk pertumbuhannya.

(Baca juga: Enak dan Nikmat, Wajib Mampir ke Rumah Makan Legendaris Ini di Jakarta Pusat)

Beberapa makanan terbaik yang dapat membantu pembentukan otot bagi para vegan di antaranya:

1. Kacang-kacangan

Meskipun tidak mendapatkan asupan kalsium dari produk olahan susu, kamu tetap bisa memperolehnya dari kacang tanah, almond, dan pistachio.

Selain mengandung kalsium, kacang juga mengandung lemak dan protein baik bagi tubuh.