NOVA.id - Anggrek saja tak jarang berharga mahal.
Bagaimana pula dengan tas yang bahannya terbuat dari anggrek, tentu tak murah.
Bahkan ada tas berbahan anggrek yang sampai dibandrol Rp8 juta!
Tas seperti apa itu?
Jika Sahabat NOVA belum pernah tahu, namanya adalah noken, tas tradisional masyarakatPapua.
Baca juga: Baru Menikah, Meghan Markle Dipuji Sebagai Ibu yang Luar Biasa
Umumnya terbuat dari anyaman kulit kayu, dan saudara-saudara kita di sana memakainya dengan cara dikaitkan di atas kepala, kemudian dipikul.
Namun, ternyata noken tak melulu berbahan dasar kulit kayu, tapi juga dari anggrek.
Dorling Dogomo, salah seorang perempuan yang menjual noken terbuat dari anggrek,dengan harga fantastis tadi menjelaskan bahwa anggrek yang dipakai buat bahan baku bukan berasal dari tanaman anggrek rumahan.
Melainkan anggrek yang tumbuh dan hidup di hutan.
Noken anggrek ini bukan barang baru, karena sejak lama dibuat oleh para pengrajin asal suku Mee yang mendiami pegunungan Mapiha, Dogiyai, Papua," terang perempuan berusia 31 tahun tersebut.