Korban Pengasingan, Ini Dia Pusara Tuanku Imam Bonjol yang Legendaris

By Healza Kurnia, Sabtu, 7 Juli 2018 | 11:15 WIB
Fasad depan dari Makam Tuanku Imam Bonjol (Tumpak Sidabutar/NOVA)

NOVA.id - Siapa diantara Sahabat NOVA yang masih ingat dengan gambar pecahan uang 5.000 rupiah?

Jika masih ingat, tentu ada sosok pahlawan nasional yang berada di gambar tersebut yang berhasil mengusir penjajah pada masa perang dunia ke 2.

Ya, pahlawan nasional tersebut bernama Tuanku Imam Bonjol yang kini berpusara di Minahasa.

Di kota berjuluk Kota Tinutuan ini menyimpan wisata sejarah yang melegenda.

Salah satunya, makam pahlawan nasional Tuanku Imam Bonjol.

Baca juga: Awas! 6 Penyakit Ini Bisa Menyerang Saat Berenang di Kolam Renang Umum

Letaknya, di Desa Lota, Kecamatan Pineleng, Kabupaten Minahasa.

Di desa asri nan sejuk yang hanya berjarak 10 kilometer dari pusat kota Manado, berdiri kokoh sebuah bangunan bercat putih dan beratap bagonjong, khas rumah adat Minangkabau.

Bangunan berukuran 15 x 7 meter tersebut merupakan pusara pahlawan nasional Tuanku Imam Bonjol.

Berdiri di atas hamparan taman seluas 1.500 meter dan berhiaskan aneka jenis pohon, makam itu terlihat unik di antara rumah warga.

“Ini satu-satunya bangunan di Minahasa dengan model rumah adat Minangkabau,” ujar Abdul Mutalib (60), warga setempat.

Tulisan huruf Arab ikut menghiasi bangunan makam sosok pahlawan yang memimpinperang Paderi (1821-1837) itu.