Waspadalah! Ini 3 Efek Menonton Sepak Bola Bagi Tubuh dan Pikiran Kita

By Juwita Imaningtyas, Senin, 16 Juli 2018 | 19:00 WIB
Menonton Sepak Bola Bersama (Masterfile Corporation)

 

NOVA.id - Menonton sepak bola memang menyenangkan bagi banyak orang.

Kita ingin melihat bagaimana permainan tim yang kita dukung.

Dengan antusias dan hati berdebar kita menantikan kemenangan tim tersebut.

Namun ternyata, menonton sepak bola memiliki pengaruh bagi tubuh dan pikiran kita.

(Baca juga: Unik, Begini Kebiasaan Putra Sulung Hanung Bramantyo Sebelum Makan)

1. Mempengaruhi Hormon

Saat menyaksikan pertandingan, otak kita aktif dan detak jantung pun meningkat.

Hal ini mempengaruhi hormon dalam tubuh.

Hormon testosteron akan meningkat ketika tim kita menang.

Lalu, akan menurun ketika tim kalah.

"Rilisnya hormon testosteron kemungkinan berhubungan dengan perasaan dominan," ujar Dr. Jesse Hanson, direktor klinis di Helix Healthcare Group, dilansir dari Medical Daily.

Inilah mengapa banyak kekacauan terjadi ketika sebuah tim menang.

Testoteron merupakan hormon yang menyebabkan orang menjadi lebih agresif.

(Baca juga: Selamat! Ardina Rasti Umumkan Kehamilan Pertamanya Melalui Instagram)