Ternyata, fakta unik terungkap dari sebuah temuan yang dilakukan Anastascia, seorang peneliti dari University of Pavia di Italia bersama beberapa rekan psikolognya menyimpulkan, menggosip ternyata bisa mengurangi stres.
Karena usai melakukan gosip, tubuh perempuan melepaskan hormon oksitosin.
Ini adalah hormon yang membuat seseorang lebih rileks dan bahagia.
Hormon yang sama dan muncul pada saat setelah melakukan seks.
Baca juga: Bisa Ditiru, Ini Cara Vicky Shu untuk Mengurangi Nyeri Kontraksi
Hasil temuan ini diketahui setelah melakukan uji coba pada 22 perempuan terhadap efek yang ditimbulkan setelah menggosip.
Lalu, salah satu efek lain yang ditimbulkan setelah perempuan sama-sama melepaskan hormon oksitosin ini adalah bisa mendekatkan atau mengeratkan hubungan antar-mereka sehingga menjadi lebih akrab.(*)
(Bagus Septiawan)