Tak Hanya untuk Anak, Ini Nasihat BJ Habibie untuk Orang Tua

By Alsabrina, Selasa, 24 Juli 2018 | 10:15 WIB
BJ Habibie bersama anak-anak untuk minum susu bersama (dok. nova.id)

NOVA.id – Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional yang jatuh pada tanggal 23 Juli, The Habibie Center memberikan pengalaman penting bagi anak Indonesia, salah satunya dengan menghadirkan sosok inspiratif, yakni Presiden Ke-3 Republik Indonesia Prof. Dr. Ing. H. Bacharuddin Jusuf Habibie.

Baca juga: Hari Anak Nasional, Ini Nasihat Sederhana dari BJ Habibie untuk Anak-anak Indonesia

Pada kesempatan tersebut, anak-anak tampak antusias dan senang dapat bertemu dengan BJ Habibie atau kerap dipanggil Eyang Habibie.

Dalam acara tersebut, Eyang Habibie pun memberikan nasihatnya untuk anak-anak Indonesia. Ia mengatakan bahwa anak Indonesia harus mempunyai cita-cita dan fokus mewujudkannya. Pendukung hal tersebut tak lain adalah memiliki tubuh yang sehat dan cerdas.

Namun, semua hal tersebut tak akan terjadi jika orang tua tak memiliki andil dalam kecerdasan dan kesehatan si buah hati.

Baca juga: Anak Pilih-pilih Makanan? Tidak Masalah Asal Ini Jadi Patokannya!

Ya, pada kesempatan itu pula, BJ Habibie memberikan nasihatnya untuk orang tua.

“Ayah dan ibu fokus untuk kesehatan anak dan kesejahteraan anak. Perhatikan dan awasi penggunaan internet. Seimbangkan antara waktu untuk bermain dan menggunakan internet untuk edukasi,” ujar BJ Habibie.