Waduh, Rambut Rontok Dalam Jumlah Banyak? Mungkin Ini Penyebabnya!

By Yashinta Mulya Sari, Senin, 10 September 2018 | 13:59 WIB
Ilustrasi Rambut Rontok (wonderslist.com)

Nova.id – Rambut dan badan, kedua hal ini umunya menjadi perhatian wanita.

Saat rambut rontok, mungkin kita berpikir hal itu disebabkan oleh stres atau produk perawatan rambut yang tidak cocok.

Namun ternyata, rontoknya rambut berhubungan dengan apa yang kita makan.

(Baca Juga : Putra Dewi Yull dan Ray Sahetapy Bertunangan, Intip Foto Kebersamaan Mereka)

Kita seharusnya percaya apa yang kita makan dapat berimbas pada pertumbuhan rambut kita.

Jika kita tidak bisa mencukupi kebutuhan tubuh dengan nutrisi yang benar, bersiaplah untuk mendapati rambut rapuh dan rontok.

Nutrisi Apa yang Kita Butuhkan?

Rambut membutuhkan nutrisi layaknya tubuh kita.

Dilansir dari Popsugar, menurut Natalie Rizzo, MS, RD, helai rambut tersusun dari protein.

Jika kita tidak mengkonsumsi cukup protein dalam sehari, penipisan rambut dapat terjadi dengan mudah.

Makanan mengandung protein (adajerawat.com)

Untuk mendapatkan cukup protein, Sahabat NOVA dapat mencarinya pada makanan seperti steak, ikan, ayam, produk susu, telur, kacang-kacangan, kacang polong, dan makanan mengandung kedelai.

(Baca Juga : Hadiri Perayaan Ultah SBY, Penampilan Annisa Pohan Jadi Sorotan!)

Selain itu, makanan kaya akan zat besi dapat berkontribusi dalam menjaga kesehatan rambut.

Kantong dan akar rambut  butuh diberi asupan nutrisi yang sehat dan pasokan zat besi . Jika seseorang kekurangan zat besi, rambut akan mulai rontok.

Lalu makanan apa yang mengandung zat besi? Makanan itu bisa didapatkan pada produk hewani seperti daging merah, ayam, dan ikan, serta lentil dan sayuran hijau.

 

Makanan mengandung zat besi (organicfoods.com.au)

Hal tersebut penting untuk rambut bisa sedikit beristirahat, juga membuat teksturnya menjadi lembut.

(Baca Juga : Tampil Manis dengan 5 Model Busana Berbahan Renda, Intip yuk!)

Kenapa kita butuh banyak makan juga?

Tidak hanya rambut yang membutuhkan protein, tubuh pun juga sama perlunya. Selain protein, kalori dapat membantu membangun protein dalam tubuh.

Itulah mengapa, orang awam menderita anorexia (gangguan psikologi yang berkaitan dengan makan dan berat badan ekstrim).

Jika membatasi kalori atau karbohidrat berarti tubuh kita akan menggunakan protein sebagai sumber energi.

(Baca Juga : Belum Sebulan tapi Gaji Langsung Ludes? Pahami Cara Mengantisipasinya!)

Waduh, Rambut Rontok Dalam Jumlah Banyak? Mungkin Ini Penyebabnya! (Shutterstock)

Ada juga yan mengakalinya dengan menjalani gym. Namun apabila tidak diimbangi dengan cukup makan, kerontokkan rambut tetap akan terjadi. Jika kita mengakalinya dengan intens dalam menjalani gym

Jadi untuk menghindari ini, pastikan Sahabat NOVA untuk tetap memakan makanan yang mengandung kalori dan diimbangi dengan berolahraga.(*)