Sebagai orang tua, imbuh Felicia, apa yang diberikan pada anak ialah tanggung jawab mereka.
"Kalau kita kasih smartphone ke anak, ya kita juga harus bertanggung jawab," katanya.
Melihat banyaknya platform yang berkembang, Felicia mengimbau agar orang tua juga mampu mengarahkan penggunaannya ke arah yang positif.
Baca Juga : 5 Menit aja Jaga Komunikasi dengan Anak Lewat Video Call, Begini Cara agar Si Kecil Tak Bosan
"Manfaatkan platform untuk hal kreatif, bikin komunitas yang positif," sarannya.
Ia berujar, bahwa apapun yang dilakukan sang anak haruslah mendapat pengawasan.
"ini adalah tanggung jawab kita semua," pungkas Felicia.
Baca Juga : Tidak Sadar Sering Mengigau Saat Tidur, Ternyata Ini Penyebabnya!