Ini Dia 5 Langkah Mudah Mengembangkan Sikap Positif, Yuk Ikuti!

By Alfiyanita Nur Islami, Rabu, 3 Oktober 2018 | 11:58 WIB
Begini cara mudah membangun sikap positif diri (iStock/Szepy)

1. Katakan pada diri untuk selalu berubah

Cobalah untuk menuliskan tiga momen perubahan terbesar yang ingin Sahabat NOVA capai.

Shawn Achor, penulis buku Before Happiness menyarankan untuk memerhatikan hubungan antara pertumbuuhan atau perkembangan pribadi.

Hal ini harus dicatat agar kita tahu apa yang seharusnya diubah dalam diri agar terus menjadi pribadi yang lebih baik dan posiitif.

Baca Juga : Rumahnya Dimasuki 3 Ular Kobra, Ruben Onsu : Mungkin Ini Teguran

2. Bepergian ke tempat lain

Penelitian menunjukkan bahwa lingkungan baru dapat mengubah perspektif kita menjadi lebih baik.

“Bepergian dapat melatih otak untuk banyak melihat sudut pandang, sehingga dapat belajar menghadapi masalah dengan perspektif yang lebih luas dan dalam,” kata Shawn.

Yuk Sahabat NOVA kita coba untuk luangkan waktu sejenak untuk berlibur atau pergi ke tempat yang menginspirasi.

Baca Juga : 5 Trik Mix and Match untuk Tampil Klasik dan Casual dengan Outfit Suit